KASTANEWS.ID, AIMAS: Rico Sia membagikan 400 paket bantuan makanan tambahan (BMT) untuk balita dan ibu hamil di Distrik Makbon, Aimas, Kabupaten Sorong, Papua Barat, Senin (1/11).
BMT diserahkan melalui tenaga ahli Rico Sia di Sorong, Kebibe dan diterima Kepala Distrik Makbon, Abner Paa didampingi Kepala Puskesmas Makbon, Ferdinan Kilala.
Abner Paa mengapresiasi perhatian yang diberikan Legislator NasDem dari Dapil Papua Barat tersebut. Menurut Abner, balita dan ibu hamil merupakan masa depan bangsa yang harus diperhatikan. Dengan gizi yang cukup bisa menciptakan sumber daya manusia yang unggul.
“Terima kasih Bapak Rico Sia atas bantuannya. Padahal baru kemarin kami bahas masalah BMT ini. Tuhan menjawab lewat bantuan ini,” ujarnya.
Distrik Makbon memiliki 14 kelurahan dan 14 Posyandu. Setiap tahunnya terjadi peningkatan jumlah balita dan ibu hamil. Untuk itu, BMT tersebut sangat berguna untuk membantu pemenuhan gizi, terlebih di situasi pandemi Covid-19.
Hal serupa disampaikan Kepala Puskesmas Makbon, Ferdinan Kiala. Dia juga mengapresiasi anggota komisi VII DPR RI, Rico Sia. Selain bantuan dari pemerintah, puskesmas juga membutuhkan bantuan dari berbagai pihak untuk berbagi pada masyarakat.
Bantuan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Semoga Tuhan senantiasa melindungi dan membalas kebaikan Bapak Rico Sia,” pungkasnya.(Sonia/*)