JAKARTA (Kastanews.com): Lembaga survei Charta Politika Indonesia merilis hasil survei terbaru elektabilitas partai politik (parpol). Survei ini dilakukan pada 4–11 Januari 2024. Tingkat keterpilihan Partai NasDem mencapai 8,8 persen.
“Ada NasDem yang elektabilitasnya 8,8 persen,” ungkap peneliti Charta Politika Indonesia, Nachrudin, dalam rilis survei secara daring, Minggu (21/1).
Nachrudin memerinci elektabilitas partai tertinggi diraih PDI Perjuangan dengan 22,6 persen. Kemudian, Partai Gerindra 18,8 persen dan Partai Golkar 9,3 persen.
“Keempat partai ini merupakan partai politik tertinggi pilihan responden,” papar dia.
Nachrudin menyebut elektabilitas Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) delapan persen. Berikutnya disusul Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 6,8 persen dan Partai Amanat Nasional (PAN) empat persen.
Sedangkan elektabilitas partai politik lainnya di bawah empat persen. Artinya, mereka tidak memenuhi ambang batas parlemen.
“Misalnya Demokrat 3,9 persen, PPP (Partai Persatuan Pembangunan) 3,6 persen dan Perindo 2,8 persen,” jelas Nachrudin.
Survei Charta Politika Indonesia dilakukan pada 4 Januari hingga 11 Januari 2024. Responden survei 1.220 orang yang telah memiliki hak pilih atau berusia di atas 17 tahun.
Penarikan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling dengan wawancara tatap muka. Margin of error survei sekitar 2,82 persen.(red/*)