JAKARTA (KASTANEWS.COM)- Sebanyak 47 body pack telah dievakuasi oleh tim SAR gabungan dari bencana longsor di Desa Pasirlangu, Cisarua, Bandung Barat, Jawa Barat (Jabar), Selasa (27/1/2026). Dari jumlah itu, sebanyak 27 korban meninggal telah diidentifikasi dan diserahkan kepada pihak keluarga.
“Saya sampaikan update pada jam 17.30 yaitu jumlah body pack yang kita temukan sudah 47 body pack. Kalau tadi pagi informasi terakhir yang saya konfirmasi bahwa telah teridentifikasi 27 jenazah yang sudah diserahterimakan kepada keluarga,” kata Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Mohammad Syafi’i, di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Selasa (27/1/2026).
Syafi’i mengatakan, setidaknya ada 35 rumah dengan 155 warga yang terdampak longsor. Dari jumlah itu, sebagian korban berhasil diselematkan oleh Tim SAR Gabungan.
“Jumlah rumah yang terdampak, tersapu oleh bencana ada 35 rumah dengan jumlah korban 155. Di mana dari 155 ini, 75 dapat diselamatkan,” ujarnya.
Selain itu, Syafi’i mengatakan, ada juga puluhan personel TNI AL yang menjadi korban tanah longsor tersebut. “Yang ternyata terdampak karena beraktivitas di wilayah lereng dari Gunung Burangrang ini,” ucapnya.
Ia mengaku tak bisa menyampaikan identitas personel TNI yang terdampak. Syafi’i juga menjelaskan, pihaknya tak punya wewenang untuk mengidentifikasi korban yang ditemukan.
“Tentunya teman-teman dari DVI maupun nanti dari informasi yang diberikan oleh pihak TNI yang akan bisa menyampaikan. Mungkin demikian teman-teman.”(rah)
