Jakarta (Kastanews.com)- Langkah putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep memakai rompi bertuliskan ‘Putra Mulyono’ dinilai pakar telematika Roy Suryo sebagai tantangan terbuka ke publik sebagai keluarga penguasa.
“KP kemarin hanya melaporkan satu dari setidaknya empat perjalanan. KP di KPK hanya melaporkan perjalanan tanggal 18 Agustus 2024 saja,” terang Roy Suryo.
Padahal, ada foto-foto lain dari Kaesang Pangarep dalam salah satu perjalanan memakai jet pribadi, selain yang terjadi pada 18 Agustus 2024.
“Kemudian perjalanan tanggal 17 September 2023, bahkan yang terdeteksi dari Nagoya, Jepang juga tidak dilaporkan. Belum lagi di tahun 2024 ini, tanggal 25 Juli alias sebulan sebelum ke AS yang dilaporkannya ke KPK, jet pribadi yang ditumpangi KP terdeteksi bolak-balik bandara Seletar, Halim dan Soetta,” lanjutnya.
Roy Suryo sendiri sebelumnya menyebut langkah Kaesang Pangarep memakai rompi bertuliskan ‘Putra Mulyono’ sebagai gimmick basi dan murahan. Mengingat saat ini, publik terlanjur mengetahui bahwa kerendahan hati keluarga Jokowi cuma bagian pencitraan.
Ketimbang memakai rompi bertuliskan ‘Putra Mulyono’, ada baiknya menurut Roy Suryo untuk Kaesang Pangarep membantu masyarakat membongkar sosok Gibran Rakabuming Raka di balik akun Kaskus bernama Fufufafa.(rah)