Rico Sia Beri Bantuan Bahan Makanan dan BBM Raker I Klasis Raja Ampat

Rico Sia Beri Bantuan Bahan Makanan dan BBM Raker I Klasis Raja Ampat

SORONG (Kastanews.com) Anggota Komisi VII DPR RI, Rico Sia memberikan bantuan bahan makanan dan bahan bakar minyak (BBM) kepada jemaat Gereja Kristen Injili Pniel Paam, Kampung Paam, Distrik Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, Sabtu (28/1). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari menyukseskan Rapat Kerja (Raker) I Klasis Raja Ampat yang berlangsung pada 31 Januari nanti.

Bantuan bahan makanan diserahkan Ketua Rumah Aspirasi Sahabat Rico Sia, Hartini Destiayu, yang didampingi Tenaga Ahli DPR-RI, Semarga Kebibe kepada panitia raker, Kepala Kampung Paam bersama jemaat.

Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Panitia Raker I Klasis Raja Ampat, Ferry Dimara mengatakan, guna menyusun program kerja satu tahun mendatang, raker dilaksanakan dengan melibatkan 36 kampung yang merupakan Jemaat Pniel Paam. Dengan jumlah jemaat yang begitu banyak, pihaknya sangat membutuhkan banyak bantuan.

“Puji Tuhan, saat kami membutuhkan bantuan, Bapak Rico Sia dengan cepat membantu mendistribusikan bahan makanan yang begitu banyak. Bantuan yang kami terima ini, langsung hari ini kami bawa ke kampung Paam menggunakan BBM yang bapak Rico kasih,” terang Ferry.

Kepala Kampung Paam, Niklas Obinaru mengucapkan terima kasih dan bersyukur kepada Rico Sia karena dengan bantuan tersebut dapat memperlancar kegiatan raker yang berlangsung di kampung Paam.

“Semoga Tuhan memberkati bapak Rico Sia, memberkati keluarga bapak dan melancarkan semua urusan bapak,” katanya.

Sekretaris DPD Partai NasDem Raja Ampat, Nonske Mayor mengaku bangga dengan kepedulian serta perhatian Rico Sia kepada jemaat Pniel Paam. Menurutnya, dengan kemurahan hati seorang Rico Sia tak pernah putus dalam mendukung, membantu masyarakat termasuk kegiatan keagamaan.

“Saya sebagai Sekretaris DPD NasDem Raja Ampat mengucapkan terima kasih sebesarnya kepada bapak Rico Sia yang selalu melihat, membantu warga di dapilnya. Saya juga mengucapkan semoga kegiatan raker ini berjalan lancar tanpa kendala apapun,” tutupnya. (RO/Sonia/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *