PSSI Bicara Penyebab Belum Tunjuk Pelatih untuk Timnas di SEA Games 2025

PSSI Bicara Penyebab Belum Tunjuk Pelatih untuk Timnas di SEA Games 2025

Jakarta (Kastanews.com)- KETUA Umum PSSI, Erick Thohir bicara penyebab belum ditunjuknya pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games 2025. Pihaknya masih menanti kepastian dari penyelenggara terkait umur pemain.

SEA Games 2025 akan digelar pada 9-20 Desember 2025. Ajang itu akan berlangsung di tiga kota di Thailand, yakni Bangkok, Songkhla, Chonburi.

Erick mengatakan Thailand sebagai tuan rumah belum memberikan kepastian terkait batasan umur cabang sepakbola SEA Games 2025. Pasalnya, negara itu baru mengumumkan format yang akan diterapkan.

SEA Games 2025 akan membagi 11 peserta ke dalam tiga grup. Format itu baru kali ini digunakan dalam karena sebelumnya dengan dua grup.

Nantinya, dua grup berisikan empat tim dan satu grup. Pada edisi 2023, Timnas Indonesia U-23 menjadi juara dan berhak mendapatkan medali emas.

“Belum. Thailand sendiri baru mengumumkan formatnya. Kami juga lagi ngejar sama tim Thailand ini umurnya berubah enggak? Jangan sampai umurnya berubah,” kata Erick di Jakarta, Selasa (29/4/2025).

Menteri BUMN itu mengatakan berbagai hal memang bisa berubah dalam SEA Games 2025. Jadi, untuk saat ini PSSI harus bersabar dahulu sebelum menyiapkan Timnas Indonesia berbagai halnya.

“Kemarin enggak ada hubungan dengan bola. Saya dapat info dari cabor lain, basket. Tidak diizinkan pemain naturalisasi. Padahal, aturan FIFA-nya ada. Nah, ini kan masing-masing,” terang Erick.

“SEA Games saya rasa ke depan juga perlu ada perbaikan menyeluruh. Apakah dari FIFA-nya nanti mengenai SEA Games, ASEAN Games. Tapi itu urusan FIFA dengan negara-negara council yang ada di SEA Games dan ASEAN Games,” tandasnya.(rah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *