JAKARTA (Kastanews.com)- Panggung konser Coldplay di Jakarta akan dibuat berbeda dan spesial. Hal itu dijanjikan oleh PK Entertainment dan TEM Present selaku promotor konser Chris Martin dan kawan-kawan.
Untuk menghadirkan pengalaman yang tak terlupakan, Co-founder & COO PK Entertainment Harry Sudarma mengatakan pihaknya akan memperhatikan setiap detail panggung konser Coldplay di Jakarta. Termasuk soal lampu atau pencahayaan.
Suguhan istimewa ini akan membuat pengalaman berbeda bagi penonton. Di mana grup musik asal Inggris itu nantinya akan menampilkan aksi panggung spektakuler di atas panggung yang berbeda dan spesial tersebut.
“(Konsep panggung Coldplay) dengan tata panggung yang sangat berbeda dengan yang sudah pernah kita lakukan sebelumnya di Indonesia,” kata Harry belum lama ini.
“Yaitu hanya satu sisi seperti itu. Nanti akan ada sesuatu yang spesial,” tambahnya.
Harry pun rencananya akan merilis video khusus yang akan menunjukkan kemegahan panggung pelantun Fix You itu. Di mana ini akan menjadi gambaran konsep panggung konser Coldplay di Jakarta.
“Cukup nanti tonton videonya, liat bagaimana bentuknya di video. Itu akan jadi sesuatu yang berbeda,” jelas Harry.
Coldplay akan menggelar konser di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat. Konser bertajuk Coldplay Music of the Spheres World Tour Jakarta ini akan diselenggarakan pada 15 November 2023.
Promotor juga telah merilis harga tiket dan tempat duduk konser Coldplay di Jakarta. Di mana tiket dijual mulai dari Rp800 ribu hingga Rp11 juta dan bisa didapat secara online melalui situs coldplayinjakarta.com mulai 17 Mei 2023.(rah)