JAKARTA (KASTANEWS.COM)- Ahmad Dhani mengumumkan Al Ghazali dan Alyssa Daguise akan menikah pada 16 Juni 2025. Tak tanggung-tanggung, pernikahan pasangan ini akan digelar selama dua hari berturut-turut dan disiarkan secara langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta.
Sebagai ayah kandung Al Ghazali dan calon mertua Alyssa Daguise , Ahmad Dhani mengungkapkan bahwa acara pernikahan tersebut akan berlangsung di Jakarta dengan mengusung konsep adat Jawa.
“Akad itu 16 Juni, 17-nya ngunduh mantu. Acara di Jakarta semua, konsepnya Jawa, live di salah satu TV swasta,” kata Dhani di Kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Senin (17/2/2025).
Bahkan, pentolan Dewa 19 ini siap untuk tampil di hari istimewa putranya. Tak hanya itu, pernikahan Al dan Alyssa juga akan dimeriahkan oleh penampilan spesial dari musisi ternama Indonesia lainnya, dari Raisa, dan Vina Panduwinata.
Dhani bahkan menyebut bahwa perhelatan ini lebih megah dari royal wedding. “Dewa manggung, Raisa manggung, Vina Panduwinata manggung. Lebih dari royal wedding ya, kayaknya royal nggak gini-gini amat,” jelasnya.
Ketika ditanya mengenai kemungkinan berbagi pelaminan dengan mantan istrinya, Maia Estianty, musisi yang kini menjadi anggota DPR RI itu menanggapinya dengan santai dan penuh keyakinan. “Maia harus dateng lah, masa nggak datang. Kalau bertiga di pelaminan, ya Insya Allah yah,” ujarnya.
Selain itu, Dhani juga mengungkapkan bahwa Al memiliki selera yang mirip dengannya dalam memilih pasangan hidup. Ia bahkan menyinggung bahwa kecantikan Alyssa mengingatkannya pada istrinya saat ini, Mulan Jameela.
“Ya Al sama saya kan sama matanya, mata yang menyukai keindahan dan Alyssa itu indah,” ungkapnya. “Yang jelas pasti mereka (anak-anak) kan sudah tahu mencari sosok istrinya seperti Mulan lah kira-kira,” tandasnya.(rah)