JAKARTA (KASTANEWS.COM) – Indonesia mengusung mimpi menjadi tuan rumah Olimpiade 2036 dan Youth Olympic Games 2030. Ambisi itu coba diupayakan maksimal.
Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Raja Sapta Oktohari mengungkap dua mimpi besar tersebut dalam perayaan ulang tahun ke-73. Perayaan itu mengangkat tema “Merah Putih Gala: 73rd NOC Indonesia Anniversary” di Hotel Ritz Carlton, Jakarta Pusat, Selasa (11/3/2025) malam.
Okto – sapaan Raja Sapta Oktohari – mengatakan usia ke-73 tahun ini bukan sekadar angka. Pasalnya, itu akan pengingat bahwa kami masih punya impian besar.
“Tidak hanya membuat bendera Merah Putih berkibar dan lagu Indonesia Raya berkumandang di podium-podium tertinggi, tetapi kami juga punya impian besar untuk menjadi tuan rumah Olimpiade di Indonesia,” kata Raja Sapta Oktohari usai acara.
Pria berusia 49 tahun itu pun turut mengapresiasi berbagai pihak yang terus mendukung olahraga Indonesia agar dapat berjaya kancah internasional. Dia pun bermimpi Indonesia bisa menjadi tuan rumah Olimpiade 2036 dan Olimpiade Remaja 2030.
“Kami menyadari betul bahwa selama 73 tahun ini, belum memberikan yang maksimal yaitu menjadi tuan rumah Olimpiade,” ujarnya.
“Bahkan sebelum kami ke sini, kami masih rapat dengan Olympic Council of Asia untuk memperjuangkan Indonesia bisa dipercaya menjadi tuan rumah Youth Olympic Games 2030,” sambungnya.(rah)