JAKARTA (Kastanews.com)- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem kembali mengeluarkan tiga rekomendasi bagi Calon Kepala Daerah (Cakada) pada perhelatan Pilkada 2024. Tiga daerah tersebut antara lain, Kabupaten Yahukimo, Kabupaten Jayawijaya, dan Kabupaten Bintan.
Surat Rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai NasDem, Willy Aditya di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Rabu (29/5).
Hadir pula pada kesempatan tersebut sejumlah pengurus DPP NasDem antara lain Roberth Rouw, Jakfar Sidik, dan Syarief Abdullah Alkadrie.
“Hari ini Partai NasDem menyerahkan tiga rekomendasi untu Pilkada Tahun 2024. Seperti kemarin karena Papua ini tanahnya NasDem kita berikan untuk Kabupaten Jayawijaya yaitu untuk Kakak Jhon Richard Banua dengan Wakilnya Kakak Marthin Yogobi,” kata Willy.
Kemudian yang berikutnya rekomendasi diberikan untuk Calon Kepala Daerah Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan yakni Didimus Yahuli dan Esau Miram. Willy pun mengapresiasi bahwasanya Yahukimo merupakan salah satu basis kekuatan Partai NasDem di wilayah timur.
“Basis Partai NasDem juga Yahukimo, Kakak Didimus Yahuli dengan Kakak Esau Miram, dong dua-dua NasDem luar biasa,” tambah dia.
Dan berikutnya NasDem juga memberikan rekomendasi Calon Kepala Daerah Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau yakni untuk Ketua DPD NasDem Bintan yang juga pernah menjadi Wakil Bupati Bintan, Khazalik berpasangan dengan Deby Maryanti.
Bakal Calon Bupati Yahukimo, Didimus Yahuli mengatakan pihaknya dengan adanya rekomendasi tersebut membawa dampak positif serta motivasi lebih dalam mempersiapkan berbagai tahapan menuju Pilkada serentak 2024.
“Kami bahagia sekali karena di periode lalu juga NasDem dengan enam kursi sudah mendukung kami dan menangkan Pilkada di sana. Dan pada periode ini juga kami sudah ada 12 kursi dan ini modal besar untuk kami menangkan periode ini lagi dan pasti kita menggunakan prinsip bersatu, berjuang, menang,” kata dia.
Senada dengan Didimus, Bakal Calon Bupati Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, Khazalik, mengatakan bahwa rekomendasi tersebut akan menjadi bahan bakar tambahan bagi para pendukung dan simpatisan dalam menambah pergerakan di daerah.
Untuk itu mulai hari ini, lanjut dia pergerakan di daerah akan semakin masif dan lebih tertata dengan baik, serta sistematis dalam upaya-upaya memperjuangan kemenangan di Pilkada 2024 mendatang.
“Memang rekomendasi ini sudah ditunggu-tunggu oleh teman-teman dan tim-tim kita yang sudah siap untuk bergerak tetapi masih ada keraguan, namun dengan terbitnya rekomendasi hari ini membuat semangat yang luar biasa untuk memenagkan pencalonan kami sebagai Calon Bupati Bintan di 2024 ini,” kata dia.(ist)