JAKARTA (Kastanews.com): Persatuan dan semangat gotong royong menjadi bahan bakar utama dalam melewati setiap tantangan. Selama tiga tahun terakhir, kegiatan Garda Wanita Malahayati NasDem berjalan dengan baik dan lancar.
Hal tersebut diutarakan Ketua Umum Garda Wanita (Garnita) Malahayati NasDem, Indira Chunda Thita Syahrul dalam Rapat Pleno Tahunan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Garnita Malahayati NasDem di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Jumat (10/2).
Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Dewan Pembina Garnita Malahayati NasDem yang juga Anggota Fraksi NasDem DPR RI, Irma Suryani, Sekjen Garnita Malahayati NasDem, Joice Triatman serta fungsionaris DPP Garnita Malahayati NasDem.
Dalam kesempatan tersebut, Indira Thita menyambut hangat jajaran anggota yang baru bergabung dengan DPP Garnita Malahayati NasDem. Dia berharap dengan bergabungnnya kaum pergerakan di organisasi Sayap Partai NasDem, dapat berjuang bersama memenangkan NasDem di Pemilu 2024 mendatang.
Thita juga menekankan target yang telah dicanangkan Partai NasDem bahwa ke depan dapat meraih 100 kursi di DPR RI. Semua provinsi, lanjut dia, juga harus memiliki unsur pimpinan DPRD, serta seluruh kabupaten-kota harus memiliki fraksi penuh.
Mantan anggota DPR RI Periode 2014-2019 ini memandang, hal terpenting dari target tersebut adalah kuota 30% perempuan di seluruh Dapil harus terpenuhi. Ini tentu diperlukan hadirnya peran Garnita Malahayati NasDem sebagai tombak utama dalam mewujudkan dan memenangkannya.
“Karena sesuai dengan apa yang disampaikan Ketua Umum Partai NasDem Bapak Surya Paloh bahwa Garnita Malahayati NasDem merupakan sayap Partai NasDem yang kuat, tangguh dan kokoh,” ungkap Thita dalam keterangannya, Selasa (14/2).
Lebih jauh Thita pun melihat masih banyak pekerjaan rumah yang harus terus diperbaiki Garnita Malahayati NasDem dan harus terus berjalan lebih baik dari hari ke hari dengan penuh optimisme.
Thita pun berharap seluruh jajaran pengurus di semua tingkatan Garnita Malahayati NasDem dapat terus merapatkan silaturahmi dan gotong royong. Begitu juga para Koordinator Wilayah (Korwil) untuk dapat tetap melakukan kontrol serta membina wilayah-wilayah provinsinya masing-masing.
“Hari ini kita mantapkan untuk mengejar apa yang tertinggal di 2021-2022, tahun 2023 ini hingga tahun depannya dapat lebih baik lagi menjalankan program–program Garnita Malahayati NasDem, karena Garnita Malahayati NasDem menjadi salah satu sayap Partai NasDem yang eksis di Indonesia,” tukasnya.
Ketua Dewan Pembina Garnita Malahayati NasDem, Irma Suryani dalam arahannya merasa bangga melihat kiprah dan kepemimpinan Ketua Umum Garnita Malahayati NasDem, Indira Chunda Thita Syahrul yang mampu mendelegasikan tugas dan fungsi Garnita NasDem secara baik di 34 Provinsi hingga ke tingkat kota dan kabupaten.
“Garnita sebagai kawah candradimuka untuk mempersiapkan calon legislatif perempuan menjadi salah satu mesin utama Partai NasDem harus bisa membuktikan bahwa Garnita bukan hanya sebagai pelengkap dalam Pemilu melainkan memang sangat diperlukan kehadirannya dalam proses pembangunan bangsa Indonesia. Garnita Malahayati NasDem di bawah Kepempimpinan Ketua Umum akan menjadi besar dan sangat diandalkan menjadi sayap yang dibutuhkan Partai NasDem,” pungkasnya. (rls/wayram/*)