MALANG (KASTANEWS.COM) : Verenathania Mengangkat tema hubungan jarak jauh atau LDR, “Closer” lahir dari pengalaman personal tentang rindu, jarak, dan harapan untuk kembali bertemu. Lebih lengkapnya, “Closer” berbicara tentang hubungan jarak jauh dan rasa kangen. Di mana saat perjalanan selalu terbayang pasangan yang berada di tempat berbeda, dengan harapan bisa segera bertemu.
Dengan pendekatan musikal yang hangat dan soulful melalui aransemen mewah city pop, kolaborasi ini menonjolkan karakter vokal Verenathania yang emosional serta sentuhan musikal Dirga Tertadana yang groovy dan penuh rasa, menjadikan “Closer” sebagai potret jujur tentang kedekatan yang diuji oleh jarak.
Awal mula kolaborasi ini terjadi ketika Verenathania dan Dirga Tertadana tak sengaja bertemu saat acara lomba pencarian bakat internal di salah satu perusahaan di Surabaya. Saat itu Veren menjadi peserta dan Dirga menjadi juri, dan akhirnya mereka berkenalan lalu sharing tentang musik dan terciptalah kolaborasi ini.
Lead gitar di lagu ini tidak seperti karakter Verena biasanya, tapi ide dari Dirga dan tim yang menjadikannya suatu hal baru yang dikerjakan verena di luar musik ia sebelumnya.
Mengenai alasan Dirga memilih Veren untuk berkolaborasi yaitu karena karakter suaranya yang unik di mana Veren merupakan tipe vokalis yang soulful dan tidak pamer skill. Selain itu Veren multitalenta mulai dari skill gitar yang groovy dan soulful yang menyatu dengan materi “Closer”.
Durasi produksi audio “Closer” dimulai sejak September melalui tahap pre-production, kemudian berlanjut ke proses rekaman pada bulan Oktober. Proses pengerjaan sempat terhenti akibat musibah yang dialami salah satu tim produksi, sehingga tahap post-production baru dapat dilanjutkan pada bulan November dan akhirnya rampung di awal Desember.
Sepanjang proses tersebut, penyesuaian waktu di tengah kesibukan masing-masing menjadi tantangan utama dalam penyelesaian lagu ini. Seluruh proses pre-production hingga recording dilakukan di Surabaya, sementara tahap post-production seperti mixing dan mastering dikerjakan di Kediri.
Single “Closer” diproduseri oleh Dirga Tertadana, yang juga berperan sebagai music director dan pengisi lead keyboard. Lagu ini dikomposisi oleh Verena Nathania bersama Dirga Tertadana, dengan lirik ditulis oleh Verena Nathania yang juga mengisi bagian lead guitar. Proses produksi musik dikerjakan oleh Sodo Lanang, sementara tahap mixing dan mastering ditangani oleh Dicky Yudha.
Untuk sisi visual, video lirik disutradarai sekaligus diedit oleh Rexi Tegar Pratama, yang juga bertanggung jawab sebagai fotografer. Artwork sampul digarap oleh Dimas Bramasto, dengan dukungan khusus dari Studio Prapen.
Verenathania adalah penyanyi, gitaris, dan penulis lagu asal Malang, Jawa Timur, yang aktif berkarya sejak usia muda dengan belajar gitar sejak sekolah dasar.
Tampil di berbagai festival, serta rutin mengunggah konten musik di YouTube dan media sosial; karier solonya berkembang melalui sejumlah rilisan single seperti “Alien” (2023), “Red Glasses” (2024), dan “to: the future u” (2025), yang kemudian dikemas dalam 1st EP (Live Session) versi video pada November 2025 sebagai penanda evolusi musikalnya yang semakin jujur dan matang dengan eksplorasi city pop dan pop independen.
Sementara itu, Dirga Tertadana merupakan musisi dan produser asal Surabaya yang aktif terlibat dalam berbagai proyek musik sebagai penyusun lagu, produser, dan performer di platform seperti SoundCloud dan YouTube, termasuk kolaborasi terbarunya bersama Verenathania dalam single “Closer” (2026) yang menonjolkan pendekatan groovy dan soulful dalam aransemen musik modern.
Dengarkan single “Closer” melalui berbagai digital streaming platform, sementara video lirik resminya dapat disaksikan melalui kanal YouTube Verenathania.(artwork Dimas Bramasto/rls/alf/bch*)
