JAKARTA (KASTANEWS.COM)- Sejumlah elemen masyarakat bakal menggelar kegiatan reuni 212 di Monas pada besok, Selasa (2/12/2025). Polisi pun menyiapkan rekayasa Lalu-lintas (Lalin) untuk mengantisipasi kemacetan di sekitaran wilayah tersebut.
“Untuk itu kami telah menyiapkan beberapa rekayasa arus lalu lintas, dimana diprediksi ataupun dimungkinkan pada saat pelaksanaan, ya kalau di jadwal itu sore, mulai dari sore, dimungkinkan itu ruas jalan Merdeka Barat, Timur, Utara, Selatan akan terjadi kepadatan,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Komarudin, Senin (1/12/2025).
Oleh karena itu, Komarudin mengimbau kepada masyarakat Jakarta ataupun yang melaksanakan aktivitas di Ibu Kota, untuk bisa menghindari ruas jalan tersebut.
Meski begitu, Komarudin mengungkapkan, untuk pengalihan, pihaknya tetap melihat pada kondisi yang berkembang atau situasional. Diskresi itu bakal dilakukan jika jumlah massa cukup besar.
“Kita akan melakukan pengalihan lebih awal. Namun, sekiranya memang nanti hasil pantauan di lapangan masih memungkinkan untuk dilintasi, ini tetap akan kita buka untuk aktivitas masyarakat,” ujarnya.
Antisipasi dilakukan lantaran reuni 212 dilaksanakan bersamaan dengan mobilitas masyarakat pulang kantor. Sehingga memang diperlukan upaya-upaya untuk mengurai potensi kepadatan.
“Kami berharap nanti para peserta untuk bisa juga ikut mematuhi petunjuk yang diberikan oleh petugas kami di lapangan, agar seluruh aktivitas Jakarta bisa tetap berjalan, walaupun ada pengarahan masa yang cukup besar,” tandasnya.(rah)
