JAKARTA (KASTANEWS.COM)- Celine Evangelista izin pamit dari publikasi dan media sosial setelah mengungkap alasan di balik keputusannya untuk menjadi seorang mualaf dan meminta maaf atas apa yang dilakukannya tersebut.
Celine Evangelista mengungkap bahwa sementara waktu ini dirinya akan membatasi pekerjaan serta aktivitasnya. Alasannya karena ingin fokus dalam perjalanan spiritualnya itu.
“Mohon maaf, sementara waktu ini mengurangi pekerjaan dan interaksi di media, izinkan saya fokus pada memperdalam iman agama saya dahulu,” kata Celine dikutip dari unggahan Instagram pribadinya, Senin (17/3/2025).
Celine Evangelista berharap kelak dirinya akan kembali dalam versi yang lebih baik lagi. Namun, dia tidak bisa memastikan waktunya. Dia berharap publik mendukung keputusannya ini. “Baru mungkin Insyaallah akan muncul lagi dalam keadaan lebih baik setelah perjalanan panjang saya, jika Allah berkehendak,” tulis Celine.
Sebelumnya, Celine Evangelista menjalani ibadah umrah persada usai menjadi mualaf. Pengalaman spiritual ini membuatnya takjub. Dia menyaksikan jutaan umat Muslim bersatu depan Kakbah untuk mengagungkan Tuhan.
Melalui media sosial Instagram, Celine Evangelista memperlihatkan suasana dirinya menjalani ibadah umrah. Mengenakan busana serba putih, wajahnya sempat ditutup dengan cadar.
Namun, saat berada depan Kakbah, Celine Evangelista melepas cadarnya dan memperlihatkan kekagumannya tersebut hingga mengucapkan syahadat.
“Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah, dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah, tulis akun Instagram @celine_evangelista.
Postingan ini pun langsung dibanjiri netizen. Mereka memberi pujian dan doa untuk Celine Evangelista yang talah menjadi mualaf.
“Baru kali ini aku komen di postingan artis. Aku follow kak Celine sudah lama bgt dan tau bgt perjalanan hidupnya . Masya Allah, aku kagum proses perubahan kakak. Semoga Allah menguatkan keimanan kakak dan istiqamah. Barakallah fiik kak,” tulis netizen.
“Masyaa Allah Tabarakallah, definisi Semakin sakit semakin bangkit dan bersinar. Semoga Allah menjaga setiap langkah kak @celine_evangelista , Aamiin. Do’a baik terkirim dari kami yg menyayangi dan mengagumi keindahan hati kakak…,” tulis netizen.
“Sumpah nangis lihatnya,ternyata rencana Allah di balik ujian yg bertubi tubi adalah hidayah …semoga selalu Istiqomah di jalan Allah amin ya rabbal alamin,” tulis netizen.(rah)