JAKARTA (Kastanews.com)- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku telah memberikan ucapan selamat kepada pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka karena keluar sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024.
“Udah (memberikan ucapan selamat), lewat telepon. Lewat telepon-telepon saya ucapin selamat,” ujar Jokowi saat ditemui setelah menyaksikan pertandingan bola Indonesia vs Vietnam di Stadion GBK, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).
Jokowi menegaskan tidak ada arahan khusus darinya sebagai presiden kepada presiden terpilih 2024, Prabowo Subianto. Karena, menurut Jokowi, Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra itu sudah mengetahui mana yang baik dan buruk untuk Indonesia. “Enggak perlu lah (arahan), Pak Prabowo sudah tahu mana yang baik untuk negara ini. Saya kira dia sudah tahu,” ucapnya.
Sebelumnya, Prabowo juga memberikan ucapan terima kasih secara khusus kepada Jokowi setelah KPU mengumumkan bahwa ia memperoleh suara terbanyak pada Pilpres 2024. “Saya ingin juga menyampaikan terima kasih saya dan penghargaan saya yang sebesar-besarnya kepada Presiden RI Pak Joko Widodo,” kata Prabowo di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta, Rabu (20/3/2024).
“Dengan kenegarawanan beliau telah memberi contoh rekonsiliasi besar, lawan beliau sekian tahun, sepuluh tahun ya. Beliau rangkul dan bahkan beliau yang juga sangat besar mendorong saya, sehingga hari ini saya mendapat mandat dari rakyat,” sambungnya.
Prabowo pun berjanji bakal melanjutkan program Jokowi, terutama pada bidang ekonomi. Menurutnya, apa yang sudah dilakukan pemerintah sebelumnya justru akan mempercepat langkah Indonesia menjadi negara maju. “Landasan yang kuat yang telah beliau bangun, khusunya di bidang ekonomi akan kita gunakan untuk kita bekerja lebih cepat,” paparnya.(rah)